Social Icons

Selasa, 30 Agustus 2016

Gudeg Permata Bu Pujo

GUDEG PERMATA BU PUJO JOGJA


Gudeg Permata Bu Pujo merupakan salah satunya kuliner malam dengan makanan khas Kota Yogyakarta. Gudeg legendaris ini sudah berdiri sejak 1951 dikelola oleh Bu Pujo tepatnya di Jalan Gajah Mada di samping barat bekas Bioskop Permata Yogyakarta. Saat ini Gudeg Bu Pujo dikelola oleh anaknya Ny. Sri Sunarti semenjak Bu Pujo meninggal. Karena letaknya yang berada di dekat Bioskop Permata, nama itu kemudian dilekatkan pada nama warung gudeg ini hingga kini.
Jenis makanan yang tersedia di warung ini adalah jenis gudeg basah dengan rasa gurih, tidak terlalu manis. Sambal kreceknya pedas.Untuk lauk  ayamnya boleh memilih mau bagian kepala, sayap, gendhing, paha, ati ampela dan telur. Minumnya teh dan jeruk, panas dan es. Warung Gedug Permata hanya buka pada malam hari mulai buka pukul 20.30 WIB sampai pukul 02.00 WIB. Terkadang sebelum warung ini buka, sudah ada pembeli yang mengantri di depan warung. Apalagi saat hari libur, warung ini semakin ramai didatangi pembeli. Suasana khas Jogja terasa kental banget disini dengan konsep warung tenda kakilima, anda bisa memilih makan sambil lesehan, meskipun disini disediakan diruangan.

Lokasi : Gudeg Permata ini berlokasi di dekat traffic light pertigaan Jalan Sultan Agung dan Jalan Gajah Mada. Terletak persis di sebelah sisi barat bekas Bioskop Permata, sekitar 500m sebelah timur dari Titik Nol Km Kota Yogyakarta.

Akses : Untuk menuju lokasinya mudah kok karena masih terletak di tengah Kota Yogyakarta, dari Titik Nol Km sebelah selatan kawasan Malioboro (perempatan Bank BNI/kantor Pos) belok saja ke arah kiri (arah timur), lanjut sampai menemukan traffic light kedua belok saja ke kiri, nah warung gudeg ini terletak persisi di dekat traffic light tersebut.

Harga : seporsi gudeg mulai dari Rp 10.000 – Rp 30.000an tergantung lauk yang dipilih.         

Open : buka dari jam 20.30 hingga 02.00 dinihari atau sampai habis.

Tips : Harap bersiap sabar untuk mengantri menikmati Gudeg Permata ini, hindari saat hari libur atau masa liburan karena antriannya akan semakin ramai.

 photo source: jalan2men.com

 photo source: ig @cenlatenrisanna

photo source: ig @streetfoodstories

 photo source: jajanjogja.com

 photo source: uckywiicky.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Blogger Templates